UPT PUSAT BAHASA ADAKAN TES TEOFL BAGI DOSEN DAN KARYAWAN UNTIDAR
UPT Pusat Bahasa Untidar pada Senin, 14 November 2016 lalu menyelenggarakan tes TOEL bagi dosen dan karyawan Untidar. Bertempat di ruang UPT Pusat Bahasa, tes TOEFL diikuti oleh total 19 peserta. Selama tes TOEFL berlangsung, para peserta diharuskan untuk dapat menyelesaikan tes selama tidak lebih dari 2,5 jam. Soal tes TOEFL sendiri terdiri dari beberapa bagian, yaitu Listening, Structure, Reading, dan juga Writing.
Sebelum melaksanakan tes TOEFL, para peserta sempat mendapatkan TOEFL Preparaion terlebih dahulu. Pelatihan dilaksanakan secara intensif selama satu bulan, dari awal November 2016 dan berakhir pada akhir November 2016. Tujuan dari pelatihan intensif tersebut yaitu sebagai persiapan bagi para peserta untuk menghadapi tes TOEFL. Pada awalnya terdapat 60 peserta yang mendaftar dalam TOEFL Preparation, tapi hanya terdapat 19 peserta yang mengikuti tes TOEFL.
Dalam menyelenggarakan tes TOEFL, UPT Pusat Bahasa Untidar bekreja sama dengan Ednovation International Educational Services yang berpusat di Surabaya. Endah Ratnaningsih, selaku salah satu tes TOEFL, mengungkapkan supaya program pelatihan TOEFL menjadi agenda rutin tahunan UPT Pusat Bahasa Untidar. Dengan demikian, diharapkan kemampuan berbahasa Inggris para pegawai dan dosen di Untidar dapat menjadi lebih baik lagi. (NA)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!