Pelatihan Pengelolaan WEB
Click here to add your own text
Accessibility Tools
Universitas Tidar (UNTIDAR) melalui UPA Bahasa akan menyelenggarakan Test of English Proficiency (UTEP) pada tanggal 16 hingga 26 Juni 2025. Ujian ini akan dilaksanakan di Laboratorium UPA Bahasa dengan sistem Computer-Based Test .
Pelaksanaan UTEP terbagi ke dalam 33 sesi, dengan setiap harinya terdapat maksimal 4 sesi. Jumlah peserta yang terdaftar untuk mengikuti UTEP kali ini mencapai 735 orang. Dengan pembagian sesi yang telah ditetapkan, setiap peserta akan mendapatkan jadwal ujian sesuai dengan kuota harian yang tersedia.
Peserta diharapkan untuk memperhatikan jadwal sesi ujian yang telah ditentukan dan hadir tepat waktu sesuai dengan sesi masing-masing. Informasi lebih lanjut mengenai pembagian sesi dan tata tertib ujian dapat diperoleh melalui pengumuman resmi dari UPA Bahasa UNTIDAR.
Dengan adanya sistem CBT, diharapkan ujian dapat berjalan dengan lebih efisien dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi peserta. Selamat mengikuti UTEP bagi seluruh peserta, semoga mendapatkan hasil yang terbaik!
Magelang, 4 Mei 2025 — Unit Penunjang Akademik (UPA) Bahasa Universitas Tidar menyelenggarakan kegiatan penyerahan sertifikat bagi tiga mahasiswa asing yang telah berhasil menyelesaikan program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) Level 1. Ketiga mahasiswa tersebut adalah Abdullahi, Harun Ahmed Hassan, dan Sabir, yang berasal dari Somalia dan Nigeria.
Program BIPA Level 1 ini dilaksanakan secara daring, dengan sesi pembelajaran yang berlangsung setiap Sabtu dan Minggu sore selama kurang lebih tiga bulan. Materi pembelajaran difokuskan pada keterampilan dasar berbahasa Indonesia, meliputi kemampuan berbicara, mendengarkan, membaca, dan menulis.
Selama mengikuti program, para mahasiswa menunjukkan antusiasme dan kemajuan yang signifikan. Mereka menyampaikan bahwa kini merasa lebih percaya diri berbicara dalam Bahasa Indonesia, meskipun masih terbatas dalam konteks sehari-hari. Mereka juga menyampaikan terima kasih kepada tutor yang sekaligus Kepala UPA Bahasa, Dr. Farikah, M.Pd., serta Universitas Tidar atas kesempatan dan bimbingan yang diberikan.
Kegiatan penyerahan sertifikat juga dilakukan secara daring pada tanggal 4 Mei 2025 sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian mereka. Ketiganya dinyatakan lulus dengan predikat “Sangat Memuaskan” dan langsung melanjutkan ke program BIPA Level 2 untuk memperluas kemampuan bahasa mereka dalam konteks yang lebih kompleks.
UPA Bahasa Universitas Tidar terus berkomitmen untuk memberikan layanan pembelajaran Bahasa Indonesia yang berkualitas bagi penutur asing, serta mendukung upaya internasionalisasi kampus melalui program-program yang inklusif dan adaptif terhadap kebutuhan global.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam pelaksanaan Remedial UTEP Periode April 2025. Kami ucapkan selamat kepada teman-teman yang telah lulus, dan mohon maaf bagi yang belum lulus wajib mengulang diperiode berikutnya.
Setiap informasi akan di upload di web dan instagram UPA Bahasa.